Peningkatan Immunemodulator Melalui Penambahan Pondguard untuk Pakan dan Media Air pada Pembesaran Udang Vaname

  • Andriani Nasir Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene Kepulauan
  • Rusman Riadi S Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene Kepulauan
  • Muh. Ichsanul Taqwim J Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene Kepulauan
Keywords: FCR, immune system, pondguard, shrimp production, vaname

Abstract

Pondguard  adalah immunemodulator yang berfungsi menjaga sistem imun udang agar tetap berfungsi normal. Apabila tingkat imunitas rendah maka akan ditingkatkan dan akan menekan reaksi sistem imun bila berlebihan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengevaluasi tingkat efisiensi penggunaan pondguard  terhadap peningkatan produksi udang vaname secara intensif, dalam menjaga imunitas udang, fungsi metabolisme dasar tubuh udang, mengorganisir elemen-elemen dan mineral yang ada di dalam air dan meningkatkannya sampai tahap eksponensial, mengurangi tingkat stress udang, mengurangi load pathogen berbahaya (virus dan bakteri) di dalam lingkungan kolam. Metode yang digunakan adalah menambahkan pondguard  pada pakan dengan dosis 2 ml dan pada media air 0,1-0,2 ppm yang dilakukan pada 2 unit tambak. Hasil analisis menunjukkan bahwa tambak yang menggunakan pondguard  memiliki size 25,4 dan FCR 1,38 sedangkan yang tidak menggunakan aplikasi pondguard  memiliki size 27,2 dan FCR 1,36 selama umur pemeliharaan 139 hari. Dengan menggunakan pondguard, dapat menargetkan ADG (Average Daily Growth) yang lebih tinggi dengan memaksimalkan pakan yang diberikan sehingga udang yang didapat memiliki size yang lebih besar dan kualitas air tetap terjaga.

Author Biographies

Andriani Nasir, Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene Kepulauan

Program Studi Teknologi Budi Daya Perikanan, Jurusan Budidaya Perikanan Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene Kepulauan

Rusman Riadi S, Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene Kepulauan

Mahasiswa Program Studi Budidaya Perikanan, Jurusan Teknologi Budidaya Perikanan Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene Kepulauan

Muh. Ichsanul Taqwim J, Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene Kepulauan

Mahasiswa Program Studi Budidaya Perikanan, Jurusan Teknologi Budidaya Perikanan Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene Kepulauan

Published
2023-06-30
How to Cite
Nasir, A., Riadi S, R., & Taqwim J, M. I. (2023). Peningkatan Immunemodulator Melalui Penambahan Pondguard untuk Pakan dan Media Air pada Pembesaran Udang Vaname. Lutjanus, 28(1), 67-73. https://doi.org/10.51978/jlpp.v28i1.643