Efektifitas Cendawan Endofit Dan Trichoderma Spp. terhadap Penyakit Busuk Pangkal Batang Lada (Phytophthora Capsici) Di Pembibitan
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh aplikasi cendawan endofit dan Trichoderma terhadap penyakit busuk pangkal batang di pembibitan. Penelitian ini terdiri dari beberapa tahapan, yaitu (1) penyiapan inokulum cendawan endofit dan Trichoderma spp.(2) deteksi tanah yang mengandung inokulum Phytophthora, (3) aplikasi cendawan endofit dan Trichoderma spp. Penelitian dilakukan dengan empat perlakuan yaitu cendawan endofit (A), cendawan endofit + Trichoderma (B), Trichoderma (C), dan kontrol (D). Parameter yang di amati adalah tanaman yang mati, tanaman yang masih bertunas dan tanaman yang masih berdaun.. Hasil pengamatan menunjukkan aplikasi cendawan endofit + Trichoderma spp. memberikan hasil yang terbaik untuk pengendalian penyakit busuk pangkal batang lada di pembibitan.