Penggunaan pakan alami Chlorella sp. dan Thalassiosira sp. untuk mempercepat perkembangan dan meningkatkan sintasan larva udang vaname (Litopenaeus vannamei) pada stadia zoea sampai mysis

  • Devianti Devianti Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene Kepulauan
  • Yani Narayana Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene Kepulauan
  • Amrullah Amrullah Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene Kepulauan
Keywords: larva udang, mikroalga, sintasan, vaname

Abstract

Penelitian bertujuan mengevaluasi penggunaan pakan alami mikroalga Chlorella sp. dan Thalassiosira sp. yang diberikan secara tunggal dan kombinasi terhadap sintasan dan perkembangan larva udang vaname stadia zoea sampai mysis. Penelitian merupakan penelitian eksperimen menggunakan desain Rancangan Acak Lengkap (RAL), sebagai perlakuan adalah pakan alami Chlorella sp. dan Thalasissira sp. dengan komposisi tunggal dan gabungan, diberikan pada larva udang vaname, masing-masing dengan 3 kali ulangan. Perlakuan penelitian terdiri dari Chlorella sp. 100% (A) Thalassiosira sp. 100% (B), Chlorella sp. dan Thalassiosira sp. 50 % :50% (C), Chlorella sp. dan Thalassiosira sp. 25% : 75% (D) dan Chlorella sp. dan Thalassiosira sp. 75% : 25% (E). Hewan uji adalah larva udang vaname stadia zoea 1 sampai mysis 3 dipelihara menggunakan wadah berupa ember dengan kapasitas 20 liter, dipelihara selama enam hari dan diberi pakan dengan dosis yang berbeda pada setiap perlakuan dengan frekuensi pemberian pakan 2 kali/hari. Parameter yang dikaji adalah perkembangan larva, sintasan dan kualitas air. Hasil penelitian menunjukkan perkembangan larva udang vaname pada lima perlakuan komposisi pakan alami tidak menunjukkan adanya perbedaan.  Lama waktu yang dicapai stadia zoea 1 sampai zoea 3 dicapai selama 3 hari.  Stadia mysis 1 sampai mysis 3 berlangsung selama 3 hari. Sedangkan penggunan pakan alami Chlorella sp. dan Thalassiosira sp. secara tunggal atau kombinasi diperoleh sintasan terbaik pada perlakuan D yaitu 92%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan pakan alami Thalassiosira sp. secara tunggal maupun kombinasi dengan Chlorella sp dapat mempercepat perkembangan dan meningkatkan sintasan larva udang vaname lebih tinggi dibandingkan dengan Chlorella sp secara tunggal.

Author Biographies

Devianti Devianti, Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene Kepulauan

Mahasiswa Program Studi Teknologi Pembenihan Ikan

Yani Narayana, Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene Kepulauan

Program Studi Teknologi Pembenihan Ikan

Amrullah Amrullah, Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene Kepulauan

Program Studi Teknologi Pembenihan Ikan

References

Chanratchakool, P., Corsin, F., & Briggs, M. (2005). Better Management Practices (BMP) Manual for Black Tiger Shrimp (Penaues monodon) Hatcheries in Vietnam. NACA, SUMA dan THUY SAN, 59 p.
Elovaara A.K. (2001). Shrimp Farming Manual: Practical Technology For
Fegan. (2003). Manajemen yang Sehat dalam Budidaya Udang. Gold Coin ndonesia Specialities. Jakarta
Haliman, R.W., & Adijaya, D.S. (2005). Udang Vaname. Penebar Swadaya. Jakarta.
Harefa, F. (1996). Pembudidayaan Artemia Untuk Pakan Udang dan Ikan. PT. Penebar Swadaya, Jakarta.
Kumlu, M. (1998). Larval Growth and Survival of Penaeus ndicus (Decapoda: Penaidae) on Live Feeds.Faculty of Fisheries. Cukurova University, Balcah, AdanaTurkey. Journal of Biology 22, 235-245
Panjaitan, A.S. (2012). Pemeliharaan Larva Udang Vaname (Litopenaeus vannamei, Bonne 1931) dengan Pemberian Jenis Fitoplankton yang Berbeda. Skripsi. Universitas Terbuka.
Rebekah, M.K. (2009). Thalassiosira weissflogii. USGS Nonindigenous Aquatic Species Database, Gainesville, FL. URL: Revision Date: 8/13/2007. [Diunduh 5 Juli 2009]
Van Wyk, P. (1999). Nutrition and Feeding of Litopenaeus vannamei Intensive Culture Systems.In: Farming Marine Shrimp n Recirculating Freshwater Systems. Van Wyk P, M Davis-Hodgkins, R Laramore, KL Main, J Mountain and J Scarpa (eds), 125-139. Harbor Branch Oceanographic Institution.
Vashista, B.R. (1979). Botany for Degree Students, Part I. Algae. S Chand and Co.Ltd., Ram Nagar, New Delhi
Xincai, C., & Yongquan, S. (2001). Shrimp iCulture. China Internasional Training Course ion Technology of Marineculture (Precious Fishes). China : Yiamen Municipal Sciense & Technology Commission.hlm.107-113.
Purba CY. (2012). Performa Pertumbuhan, Kelulushidupan, dan Kandungan Nutrisi Larva Udang Vanamei (Litopenaeus vannamei) Melalui Pemberian Pakan Artemia Produk Lokal yang Diperkaya dengan Sel Diatom, Journal of Aquacultre Management and Technology, 1(1):102-115.
Published
2022-08-26
How to Cite
Devianti, D., Narayana, Y., & Amrullah, A. (2022). Penggunaan pakan alami Chlorella sp. dan Thalassiosira sp. untuk mempercepat perkembangan dan meningkatkan sintasan larva udang vaname (Litopenaeus vannamei) pada stadia zoea sampai mysis. Agrokompleks, 22(2), 1-6. https://doi.org/10.51978/japp.v22i2.455